NEWS DIMADURA, SUMENEP – Festival Musik Tong-Tong Kabupaten Sumenep kini resmi menjadi bagian dari Karisma Event Nusantara (KEN) 2025. Keputusan ini menandai pencapaian penting dalam pengakuan nasional terhadap budaya khas Sumenep dan diharapkan semakin memperkuat daya tarik wisata daerah.
Kepala Dinas Kebudayaan, Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata (Disbudporapar) Sumenep, Mohamad Iksan, menyatakan kesiapan pemerintah daerah untuk menyukseskan penyelenggaraan acara ini.
“Kami akan mempersiapkan dengan baik festival ini sesuai hasil koordinasi dengan Kementerian Pariwisata, serta semua arahan dari Bupati dan Sekda akan kami jalankan,” kata Mohamad Iksan kepada wartawan, Jumat (21/2/2025).
Lebih lanjut, Iksan menambahkan bahwa pencapaian ini merupakan bukti pengakuan nasional terhadap budaya khas Kabupaten Sumenep. “Festival Musik Tong-Tong kali ini akan dikemas lebih menarik dan profesional,” imbuhnya tegas.
Selain sebagai ajang pelestarian budaya, masuknya Festival Musik Tong-Tong dalam KEN 2025 juga diharapkan dapat memberikan dampak ekonomi bagi masyarakat, khususnya bagi para pelaku UMKM.
“Kami berharap ini menjadi tonggak penting dalam kepemimpinan Bupati Achmad Fauzi Wongsojudo di periode kedua ini, khususnya dalam penguatan ekonomi masyarakat,” ucapnya.
Festival Musik Tong-Tong sendiri telah menjadi bagian dari identitas budaya Sumenep. Musik ini dikenal unik dengan irama dinamis yang dimainkan secara berkelompok.
“Dengan masuknya festival ini dalam KEN 2025, Kabupaten Sumenep akan semakin dikenal sebagai daerah yang kaya akan budaya dan tradisi,” ujarnya.
Pemerintah daerah optimis festival ini akan meningkatkan kunjungan wisatawan ke Sumenep. “Kami berharap masyarakat dapat ikut serta dalam menyukseskan acara ini, baik sebagai peserta, pelaku ekonomi kreatif, maupun wisatawan yang menikmati festival,” ucapnya penuh harap.
“Dengan persiapan yang matang dan sinergi antara pemerintah, masyarakat, serta pihak terkait menjadi kunci sukses dalam menyelenggarakan Festival Musik Tong-Tong pada skala nasional di tahun 2025 ini,” pungkasnya menambahkan.
Untuk diketahui, Festival Musik Tong-Tong masuk dalam kalender KEN 2025 bersama 110 event skala nasional lainnya berdasarkan Keputusan Menteri Pariwisata Republik Indonesia, Nomor: SK/13/HK.01.02/MP/2025, Tentang Penetapan 110 Karisma Event Nusantara (KEN) Tahun 2025. (*)