SampangTomang

Fauzan Kembali Pimpin SMSI Sampang, Tegaskan Komitmen Kebersamaan

Avatar Of Dimadura
477
×

Fauzan Kembali Pimpin SMSI Sampang, Tegaskan Komitmen Kebersamaan

Sebarkan artikel ini
H. Mohammad Fauzan, Ketua Smsi Sampang Periode 2025-2028 (Foto: Doc. Smsi Sampang For Dimadura)
H. Mohammad Fauzan, Ketua SMSI Sampang Periode 2025-2028 (Foto: Doc. SMSI Sampang for dimadura)

Cropped Cropped Dimadura Logo2 1 150X150 1NEWS DIMADURA, SAMPANG – Musyawarah Kabupaten (Muskab) Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Kabupaten Sampang kembali mempercayakan kepemimpinan kepada H. Mohammad Fauzan. Dalam pemilihan yang digelar pada Senin (20/01/2025) di ruang VIP Room Meeting salah satu rumah makan di Jalan Trunojoyo, Fauzan terpilih secara aklamasi untuk menahkodai SMSI Sampang periode 2025-2028.

Muskab ini dihadiri oleh seluruh pengurus dan anggota SMSI Sampang periode 2022-2025 serta Ketua Bidang Organisasi dan Verifikasi SMSI Jawa Timur, Sokip, SH., MH., yang mengikuti secara virtual. Agenda utama pertemuan ini adalah pemilihan ketua baru serta restrukturisasi kepengurusan untuk periode mendatang.

KONTEN PROMOSI | SCROLL ...
Harga Booking Di Myze Hotel
Contact Me at: 082333811209

Dalam pemilihan, Fauzan meraih suara penuh dari seluruh pimpinan perusahaan media siber di Sampang, termasuk regamedianews.com, terbitan.com, teropongbarat.com, lintasmadura.com, perssigap88.com, newsrepublik.com, portaljatim.net, arena.co.id, dan tintaglobal.com.

Solid: Anggota Muskab Smsi Sampang 2025-2028 (Foto: Smsi Sampang For Dimadura)
solid: anggota muskab smsi sampang 2025-2028 (foto: smsi sampang for dimadura)

Dalam sambutannya, Fauzan mengungkapkan rasa terima kasih atas kepercayaan yang kembali diberikan kepadanya.

“Terima kasih untuk teman-teman yang masih memberikan kepercayaan untuk melanjutkan sebagai nahkoda organisasi besar ini,” ujarnya.

Ia juga mengajak seluruh pengurus dan anggota SMSI Sampang untuk tetap solid dan bersinergi demi kemajuan organisasi.

“Mari kita bersama secara solid membangun bersama organisasi ini dengan rasa tanggung jawab bersama, tentunya demi kemajuan organisasi ini,” imbuhnya.

Sementara itu, Ketua Bidang Organisasi dan Verifikasi SMSI Jawa Timur, Sokip, SH., MH., menyampaikan selamat atas terbentuknya kepengurusan baru SMSI Sampang dan berharap organisasi ini semakin berkembang.

“Selamat atas terbentuknya kepengurusan baru SMSI Kabupaten Sampang, semoga menjadi warna dan semangat baru dalam mengembangkan Perusahaan Media di dalamnya,” ungkapnya.

Ia juga mengingatkan agar kepengurusan baru segera melengkapi administrasi dan menyetorkan notulensi rapat kepada SMSI Jawa Timur agar SK kepengurusan dapat segera diterbitkan.

“Tugasnya Pengurus yang baru adalah menyampaikan notulensi rapat serta kelengkapan kepengurusan lainnya terhadap SMSI Jawa Timur agar segera diterbitkan SK baru,” katanya.

Menurutnya, dokumen kepengurusan baru harus dikirim sebelum Musprov SMSI Jawa Timur yang dijadwalkan pada 28 Januari 2025.

“Harus segera disetorkan sebelum Musprov SMSI Jatim, karena dikhawatirkan menjadi daerah yang tidak memiliki hak di Musprov SMSI Jawa Timur. Sekali lagi saya ucapkan selamat kepada Pengurus baru SMSI Sampang,” tutupnya.

Respon (1)

  1. Гран Канария: идеалното място за почивка, как да прекарате незабравима ваканция.
    Почивка на плажовете на Гран Канария: насладете се на слънцето и морето.
    Гран Канария за гурмани: опитайте най-добрите ястия на острова.
    Интересни маршрути на Гран Канария: запознайте се с забележителностите.
    Спа хотели на Гран Канария: релаксирайте и се наслаждавайте на почивката.
    Почивка на Гран Канария: забавления за цялото семейство.
    Почивка в Гран Канария с включен транспорт https://bohemia.bg/ .

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *