NEWS SUMENEP – Anggaran proyek pengaspalan jalan di Desa Cangkreng, Kecamatan Lenteng, Kabupaten Sumenep diduga raib begitu saja atau fiktif. Proyek ratusan juta dengan dana dari Bantuan Keuangan (BK) APBD 2024 itu terpantau belum pernah dikerjakan.
Hal tersebut diketahui dari informasi salah seorang warga setempat yang meminta namanya dirahasiakan dalam berita ini. Ia mengatakan, proyek tersebut hingga saat ini belum ada tanda-tanda pengerjaan.
“Tahun ini desa kami mendapatkan anggaran pengaspalan jalan sebesar Rp300 juta, tetapi sampai sekarang belum ada pekerjaan sama sekali,” ungkap narasumber ini, Jumat tanggal 28 Juni 2024.
Warga ini juga menyatakan bahwa desanya tidak hanya mendapatkan proyek pengaspalan jalan, tetapi juga memperoleh proyek Tembok Penahan Tebing (TPT) senilai Rp200 juta.
Baca Juga:
“Total dana yang diterima desa kami adalah Rp500 juta, namun yang dikerjakan hanya proyek TPT. Proyek pengaspalan jalan belum ada perkembangan, meskipun anggarannya sudah cair sejak Maret 2024,” sebut dia menambahkan.
Pernyataan warga itu selaras dengan hasil monitoring dan evaluasi yang dilaksanakan Staf Pelaksana Dinas PUTR Sumenep, Darussalam.
Darus, sapaan akrabnya, menyatakan bahwa proyek pengaspalan jalan itu belum direalisasikan oleh pemerintah desa.
“Yang kami survei sekarang hanya proyek TPT, sebab proyek pengaspalan jalan belum ada pekerjaan sama sekali,” kata Darus.
Ditanyakan alasan tidak melakukan survei ke lokasi proyek pengaspalan, Darus menjawab bahwa tidak ada gunanya karena proyek tersebut jelas tidak dikerjakan.
“Tidak ada pekerjaan sama sekali di sana, jadi kami tidak perlu survei ke lokasi,” ujar Darus, sebagaimana keterangan yang diterima media ini, Sabtu (29/6).
Sebelumnya, media ini coba melakukan upaya konfirmasi kepada Kepala Desa Cangkreng tetapi tidak membuahkan hasil karena yang bersangkutan dikabarkan masih berada di luar desa.
“Pak Kades tidak ada di sini, katanya sedang di Pasar Lenteng,” ujar salah satu aparat desa di Balai Desa Cangkreng, dimana saat itu, ia mengenakan baju batik merah pada Jumat (28/6).***