SumenepTomang

DPRD Sumenep Persiapkan Rekrutmen TA 2025, Anggaran Masih Dalam Pembahasan

Avatar Of Ari Si
658
×

DPRD Sumenep Persiapkan Rekrutmen TA 2025, Anggaran Masih Dalam Pembahasan

Sebarkan artikel ini
Yanuar Yudha Bachtiar Sekretaris Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (Dprd) Sumenep, Saat Saat Ditemui Di Kantor Dprd Sumenep. (Dok. Ari/Dimadura).
Yanuar Yudha Bachtiar Sekretaris Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sumenep, saat saat ditemui di kantor DPRD Sumenep. (Dok. Ari/Dimadura).

Cropped Cropped Dimadura Logo2 1 150X150 1NEWS DIMADURA, SUMENEP –Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, akan memanfaatkan jasa Tenaga Ahli (TA) sebagai bagian dari Alat Kelengkapan Dewan (AKD) untuk pertama kalinya pada tahun 2025. Jum’at, 17 Januari 2025

Langkah tersebut bertujuan meningkatkan efisiensi dan efektivitas kerja para anggota legislatif.

KONTEN PROMOSI | SCROLL ...
Harga Booking Di Myze Hotel
Contact Me at: 082333811209

Sekretaris DPRD Sumenep, Yanuar Yudha Bachtiar, mengungkapkan bahwa pengadaan TA ini direncanakan melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2025.

Ia menjelaskan setiap anggota DPRD akan didampingi maksimal oleh satu tenaga ahli.

“Rencananya anggaran untuk tenaga ahli ini akan kami usulkan mendahului perubahan anggaran, sekitar Februari nanti. Harapannya, setiap anggota dewan bisa memiliki satu TA untuk mendukung pelaksanaan tugas,” ujar Yudha kepada awak media, Jumat (17/1/2025).

Menurut Yudha, proses rekrutmen TA akan melibatkan Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Sumenep.

Sementara, untuk tahapan pendaftaran dan seleksi akan dilakukan secara transparan dan terbuka untuk semua warga yang memenuhi kriteria.

“Minimal kualifikasinya adalah lulusan sarjana (S1), dan kami prioritaskan putra daerah. Prosesnya akan kami jalankan bersama BKPSDM agar lebih profesional dan akuntabel,” jelasnya.

Selain itu, Yudha menambahkan bahwa rincian kompetensi, tugas, serta besaran gaji TA masih dalam proses perumusan.

Pihaknya memastikan bahwa anggaran akan disesuaikan dengan kemampuan daerah dan kebutuhan anggota dewan.

“Kompetensi spesifiknya masih dirumuskan. Namun, kami pastikan setiap tahun anggaran TA akan diperbarui, sehingga terbuka bagi fresh graduate maupun yang sudah berpengalaman,” imbuhnya.

### **Meningkatkan Efektivitas Kerja DPRD**
Pengadaan tenaga ahli ini diharapkan mampu memberikan kontribusi nyata dalam mendukung tugas dan fungsi para anggota dewan, baik dalam hal legislasi, pengawasan, maupun anggaran.

“Mudah-mudahan program ini bisa terealisasi sesuai rencana. Setelah semua persiapan selesai, nama-nama TA akan ditetapkan melalui surat keputusan sekretariat DPRD,” tutup Yudha.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *