SumenepTomang

Ketua Desk Pilkada PDIP Sumenep Sebut Ada Jurnalis Belum Kembalikan Formulir

Avatar of dimadura
626
×

Ketua Desk Pilkada PDIP Sumenep Sebut Ada Jurnalis Belum Kembalikan Formulir

Sebarkan artikel ini
Ketua Desk Pilkada PDIP Sumenep, Haji Zainal Abidin (Foto: Mazdon/Arsip Dimadura)
Ketua Desk Pilkada PDIP Sumenep, Haji Zainal Abidin (Foto: Mazdon/Arsip Dimadura)

cropped cropped dimadura logo2 1NEWS, SUMENEP – Ketua Desk Pilkada PDIP Sumenep, Haji Zainal Abidin mengatakan, ada salah-seorang jurnalis media massa yang belum mengembalikan formulir pendaftaran bacabup-bacawabup.

Pernyataan tersebut ia sampaikan saat menerima kedatangan Wabup Dewi Khalifah bersama sang ibunda dan rombongan Muslimat NU mengembalikan formulir pendaftaran sebagai Bacawabup Sumenep 2024-2029 di kantor DPC PDI Perjuangan, Senin tanggal 6 Mei 2024.

KONTEN PROMOSI | SCROLL ...
Pasang iklan bisnis dimadura
PASANG BANNER, HUBUNGI KAMI: 082333811209

Haji Zainal, sapaan akrab legislatif Zainal Abidin, padamulanya menyebutkan sejumlah figur yang mengambil dan mengembalikan formulir pendaftaran Bacabup-Bacawabup di Desk Pilkada PDIP Sumenep.

“Jadi yang mengambil formulir ke sini itu total ada sembilan, enam sudah mengembalikan sebagai bacawabup, dan ada tiga lagi yang mendaftar tapi belum mengembalikan formulir,” ungkapnya.

Pertama, anggota legislatif DPRD Jawa Timur Nurfitriana Busyro Karim; istri Pengasuh Pondok Pesantren Al-Karimiyah Braji, KH Abuya Busyro Karim; kader Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

BACA JUGA: Mimpi Ibunda Wabup Dewi Khalifah Dikejar Mobil Merah hingga Menyeberang Kegelapan

Kedua, mantan Ketua DPRD Kabupaten Sumenep dua periode 2014-2019, Haji Herman Dali Kusuma; politikus senior partai besutan KH Abdurrahman Wahid (PKB).

Ketiga, Ketua DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Sumenep, Faisal Muhlis. Keempat, Ketua Pengurus Cabang Baitul Muslimin Indonesia (PC Bamusi) Sumenep, KH Qusyairi Zaini.

Kelima, Kepala Desa Tambaagung Barat yang sekaligus menjabat sebagai Sekretaris AKD Kecamatan Ambunten, Samsul Arifin.

“Dan ini adalah yang keenam, bakal calon wakil bupati yang masuk di kami. Masih ada tiga yang belum mengembalikan, salah-satunya adalah Ketua DPC PPP, KH Ali Fikri A Warits, Pengasuh Pondok Pesantren Annuqayah daerah Lubangsa,” sebut Haji Zainal.

Menurut kabar yang ia terima, KH Ali Fikri A Warits masih menunggu hari dan tanggal yang baik, dhâdhinan, kata dalam primbon Madura. “Yang penting tanggal 18 bulan ini pasti rampung dari tiga yang belum keluar,” kata legislatif DPRD Sumenep 2 periode itu.

Pendaftar lain yang belum mengembalikan formulir adalah Ketua AKD Kabupaten yang kini juga menjabat sebagai Kepala Desa Pangarangan, Kecamatan Kota, Sumenep, Haji Miskun Legiyono.


BACA JUGA: Bocoran Terbaru! Bupati Fauzi Bakal Gandeng Jurnalis di Pilkada Sumenep 2024

Terakhir, ungkap Haji Zainal, adalah bakal calon dari KNPI Kabupaten Sumenep. “Ini adalah temen-temennya jurnalis media, apakah Dayat ANTARA, ataukah Faisal Warid RRI, ndak tahu siapa,” tukasnya.

“Jadi tolong teman-teman media, tolong siapa yang mau diusung daftar di sini, segera dikembalikan formulirnya,” imbuhnya.

Sebelum mengakhiri keterangan, Haji Zainal Abidin mengungkapkan bahwa pendaftaran Bacabup maupun Bacawabup di Desk Pilkada PDIP Sumenep menurutnya tidak dipungut biaya apapun.

“Gratis. Aneh tapi nyata, di PDI Perjuangan zaman ini masih ada gratisan,” simpulnya menegaskan.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *